News MediaMitraPol

Kapolda Sumut Pantau Langsung Pengamanan Pleno Rekapitulasi Suara Pemilu

MEDIAMITRAPOL.COM I SUMATERA UTARA - Kapolda Sumut Irjen Pol. Drs. Agus Andrianto, SH., MH., memantau langsung pengamanan proses rekapitulasi hasil penghitungan suara Pemilu 2019 tingkat provinsi oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumatera Utara di Hotel Santika Dyandra Medan, Selasa.
Kapolda yang didampingi sejumlah kapolres, diantaranya, Kapolrestabes Medan Kombes Pol. Dadang Hartanto, Kapolres Nias Selatan AKBP IGede Mukti, dalam kesempatan itu menyampaikan harapan agar proses rekapitulasi dapat berjalan dengan lancar.
“Ada banyak aparat keamanan yang kita terjunkan, yang nampak dan yang tidak. Bahkan yang tersembunyi juga ada. Kita bekerjasama dengan Kodam, Pangkosekhanudnas dan sebagainya guna pengamanan,” katanya.

Kapolda juga menyampaikan harapan kepada Bawaslu nantinya dapat memfasilitasi jika nantinya ada komplain dari para saksi peserta pemilu selama proses rekapitulasi berlangsung.
“Akan lebih baik segala persoalan terkait perolehan suara diselesaikan di tingkat bawah, agar tidak berkepanjangan ke tingkat atas,” katanya.

Sebelumnya Ketua KPU Sumut Yulhasni menyebutkan proses rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara pemilu 2019 untuk tingkat Provinsi Sumatera Utara yang digelar mulai 6 hingga 9 Mei 2019.
“Kami targetkan rekapitulasi selesai 15 Mei 2019. Artinya kami harus terus kerja ekstra secara simultan sehingga proses rekapitulasi benar-benar rampung sesuai target dan untuk selanjutnya bisa disampaikan ke tingkat pusat,” katanya saat membuka rapat pleno terbuka rekapitulasi penghitungan suara tersebut.
Ia mengatakan, tahapan demi tahapan pemilu terus bergulir dan sampai hari ini masuk pada proses rekapitulasi tingkat provinsi yang diharapkan juga berjalan dengan baik sesuai harapan bersama.

Meski sebelumnya terdapat sejumlah kendala di lapangan seperti pemilu susulan maupun harus diulang di beberapa TPS, namun semuanya secara umum berjalan dengan baik dan tentunya juga berkat kesiapan semua petugas di lapangan.
“Kami sadar masih banyak kekurangan maupun ketidaksempurnaan selama menjalankan proses pemilihan. Itu semua merupakan tanggungjawab kami,” katanya.(Red/WN)

MediaMitraPol.com Designed by AzraMedia - MedanTemplateism.com Copyright © 2017

Theme images by Bim. Powered by Blogger.