News MediaMitraPol

Kalemdiklat Polri Resmi Lantik 1.234 Bintara Polri Jadi Perwira Pertama Polri


MEDIAMITRAPOL.com,
SUKABUMI - Kalemdiklat Polri Komjen Pol Prof. Dr. H. Rycho Amelza Dahniel, M.Si melantik 1.234 orang Perwira Pertama Polri yang telah selesai melaksanakan Pendidikan Alih Golongan dari Bintara ke Perwira Gelombang II Tahun 2021, pada Kamis 16/12/2021. 


Bertempat di lapangan Soetadi Ronodipuro Kalemdiklat Polri bertindak selaku Inspektur upacara, secara resmi menutup pendidikan PAG Gelombang II TA. 2021 yang berjalan selama satu bulan, yang tersebar di enam Satuan pendidikan 786 di Setukpa Sukabumi, 100 di Pusdik Sabhara Porong, 100 di Pusdik Brimob Watukosek, 100 di Pusdik Binmas Banyu Biru, 75 di Pusdik Intel dan 75 di Pusdik Administrasi. 


Dalam upacara penutupan pendidikan kali ini, Kalemdiklat Polri membacakan amanat Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si yang diawali dengan ucapan selamat kepada para Perwira Polri yang baru saja dilantik, dan menyampaikan harapan Kapolri dengan proses pendidikan alih golongan dari Bintara ke perwira ini akan lahir sosok personil Perwira Polri yang Prediktif, Responsibilitas dan Transparansi berkeadilan, Profesional, Modern, Terpercaya sehingga mampu menghadapi berbagai dinamika tantangan tugas yabg semakin berat, seiring dengan perkembangan Globalisasi yang sangat cepat dan dinamis serta diproyeksikan untuk menjadi manager atau penyelia tingkat pertama (First Line Supervisor) dilapangan. 


Komjen Rycho menegaskan, bahwa para Perwira yang baru saja dilantik ini harus dapat mewujudkan sosok Civilian Police, yang harus menyadari filosofi dasar kehadiran polisi ditengah masyarakat adalah untuk mencegah terjadinya kejahatan, tindakan pencegahan harus lebih dikedepankan dalam menyelesaikan setiap embrio permasalahan yang terjadi dimasyarakat secara tegas, humanis dan tuntas. 


Ciptakan situasi dimana dengan kehadiran Polisi akan menimbulkan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat dalam menjalankan aktivitas sehari - hari, Pungkas Rycho. 


Mengakhiri amanatnya, Kalemdiklat Polri menyampaikan arahan Kapolri untuk dipedomani dan dilaksanakan oleh seluruh perwira yang baru saja dilantik sebagai berikut : 

1. Jadilah insan bhayangkara yang selalu menjaga dan meningkatkan keimanan dan ketaqwaan terhadap Tuhan yang maha esa dalam pelaksanaan tugas yang diemban.

2. 2. Tanamkan tekad, semangat dan motivasi yang tinggi untuk tidak berhenti belajar, berlatih dan mengembangkan diri agar menjadi perwira Polri yang profesional, penuh semangat, jujur, bekerja keras dengan kesungguhan dan hati yang ikhlas.

3. 3. Tingkatkan disiplin yang dilandasi kesadaran yang tinggi untuk bersikap dan bertindak sesuai dengan etika, norma dan aturan yang berlaku serta hindari penyimpangan maupun pelanggaran sekecil apapun yang dapat menurunkan kepercayaan masyarakat kepada Polri.

4. 4. Pelihara integritas dengan mengedepankan kejujuran, kebenaran, keterbukaan dan rasa tanggung jawab dalam  menjalankan tugas dan kewajiban para perwira sekalian. 

5. 5. Seorang perwira harus mampu menjadi teladan serta membangun kesadaran anggota untuk memperbaiki sikap dan tampilan, baik dalam pelaksanaan tugas maupun dalam kehidupan sosial sehari - hari, sehingga dapat menjadi sosok Polri yang Persisi dan dicintai masyarakat. 

6. 6. Jalin kebersamaan, kekompakan dan semangat Esprit De Corps serta kecintaan terhadap institusi dengan tetap menjunjung tinggi nilai - nilai Pancasila, Tribrata, Catur Prasetya serta Kode etik profesi demi menjaga harkat dan martabat Polri.

7. 7. Lanjutkan upaya menjalin kemitraan dan sinergitas dengan seluruh aparat penyelenggara keamanan, pemerintah pusat dan daerah serta seluruh komponen masyarakat agar memiliki satu visi dan tujuan dalam menciptakan, memelihara serta meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat. 

Pada upacara penutupan pendidikan dan pelantikan perwira ini diberikan penghargaan kepada lulusan terbaik bidang Akademik diberikan kepada Ipda lilis nurholisoh pengiriman Polda Metro Jaya, terbaik bidang Mental diberikan kepada Ipda  Al Ansar pengiriman Polda Aceh dan Juara umum diberikan kepada Ipda Idris, S.E., S.H., M.H. pengiriman Polda  Sulsel. (Red/W).

MediaMitraPol.com Designed by AzraMedia - MedanTemplateism.com Copyright © 2017

Theme images by Bim. Powered by Blogger.